Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pelayanan Jadi Prioritas, BPN Kabupaten Tangerang Kini Bebas Calo

Foto : istimewa

Seorang warga sedang mendapatkan pelayanan di kantor pertanahan Kabupaten Tangerang.

A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG - Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang terus berupaya meningkatkan pelayanan dan menghilangkan praktik percaloan. Kantor BPN yang terletak Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang itu memberikan kenyamanan bagi masyarakat dengan fasilitas yang cukup memadai.

Saat wartawan koran ini menyambangi kantor yang dipimpin oleh Nugraha tersebut, terlihat susunan kursi dan meja yang rapi, dan tetap menjalankan protokol kesehatan (Prokes) dengan menjaga jarak satu dan yang lainnya.

Petugas security yang berjaga di gerbang pintu masuk mengarahkan masyarakat untuk mengambil nomor antrean dan loket pelayanan yang dituju. Baik loket loket yang menggunakan kuasa atau loket tanpa kuasa.

Rohimah (43), warga Kecamatan Sepatan yang mengaku baru pertama kali datang ke kantor BPN Kabupaten Tangerang mengaku sangat nyaman dengan pelayanan yang diberikan oleh petugas security maupun petugas loket.

"Saya baru pertama kali datang ke sini mengurus sertifikat tanah saya. Kalau menurut saya, pelayanan di sini sudah cukup baik dan sangat berbeda dengan kantor pemerintahan lainnya," ujar Rohimah, Selasa (29/3).

Ia mengatakan, adanya stigma di masyarakat bahwa mengurus administrasi Pertanahan di kantor BPN sulit dan ribet, serta banyak calo tidak ditemuinya di kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang.

Apalagi, dirinya yang langsung mengurus sendiri pendaftaran tanah untuk pertama kali untuk penerbitan sertifikat sebidang tanah miliknya seluas 240 meter di Kecamatan Sepatan, mengaku dilayani dengan cepat dan baik oleh petugas. "Setelah tadi saya berkonsultasi dengan petugas loket, ternyata ada kekurangan berkas yang harus saya lengkapi dulu," katanya tanpa merinci berkas apa yang masih kurang.

Berdasarkan pengamatan, tidak hanya di ruangan tunggu atau lobby kantor, namun di dalam gedung bertingkat itu juga dilengkapi dengan cafe 'Jawara Tigaraksa', dimana karyawan atau masyarakat bisa ngopi atau merokok di ruangan terbuka tersebut.

Salah seorang petugas security di kantor tersebut mengungkapkan, sekarang ini para calo sudah tidak berani lagi beraksi di kantor BPN Kabupaten Tangerang, karena di setiap sudut sudah terpasang kamera CCTV yang terkoneksi ke ruangan kepala kantor. "Sekarang sudah tidak ada lagi calo di sini pak. Karena semua sudut sudah dipasang camera CCTV," ungkap seorang petugas security paruh baya.

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang, Nugraha membenarkan pihaknya selalu memprioritaskan masyarakat yang mengurus administrasi Pertanahan tanpa kuasa, sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat yang sudah mau mengurus sendiri keperluannya di Kantah Kabupaten Tangerang. "Meski yang tanpa kuasa kami prioritaskan, namun bukan berarti yang memakai kuasa tidak kami layani," cetusnya.

Bahkan baru baru ini Menteri Agraria Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Sofyan A Djalil, berkesempatan membagikan ribuan sertifikat tanah untuk warga di pesisir Pantai Utara, Kabupaten Tangerang.

Pembagian sertifikat oleh Menteri ATR/BPN tersebut adalah hasil dari penyelesaian permasalahan bidang tanah oleh Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang dan Kanwil BPN Banten yang terjadi selama ini di wilayah Pantura Kabupaten Tangerang.

Sofyan Dajil saat itu mengatakan, pembagian sertifikat tanah adalah sebagai upaya untuk menuntaskan masalah Pertanahan di Wilayah Pantai Utara Kabupaten Tangerang.

Sebanyak 2.989 sertifikat tanah dibagikan secara langsung kepada masyarakat yang selama ini mengaku bidang tanahya muncul NIB (Nomor Identifikasi Bidang) lain, sehingga mereka tidak bisa mengurus penerbitan sertifikat ke BPN.

"Pada 2020 lalu muncul indikasi adanya tumpang tindih atas bidang tanah di wilayah Pantai Utara Kabupaten Tangerang. Beberapa tanah milik masyarakat sekitar tidak dapat diterbitkan Nomor Identifikasi Bidang (NIB) dan/atau sertipikat hak atas tanah," terang menteri Sofjan Djalil,Kamis (17/3/2022) lalu.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Kementerian Agraria Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) per tanggal 28 Maret 2022, Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang adalah satu satunya Kantor Pertanahan di Provinsi Banten yang masuk Top 30 Kantor Pertanahan dengan nilai kinerja terbaik di Indonesia dengan skor 99,50.


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top