Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pawai Mobil Meriahkan Jakarnaval 2019

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar Jakarnaval pada Minggu (30/6). Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, Edy Junaedi, mengatakan Jakarnaval mengangkat tema Wajah Baru Jakarta.

Sekitar 5.000 orang akan berpartisipasi dalam parade budaya. Ada juga parade mobil hias yang diikuti 25 kendaraan dan bus tingkat Transjakarta. "Pawai dimulai pada pukul 15.00 WIB dan berakhir pada pukul 17.30 WIB," kata Edy.

Parade budaya daerah dan parade tarian modern akan dimulai dari depan Balai Kota DKI Jakarta, di Jalan Medan Merdeka Selatan, kemudian berbelok ke Jalan MH Thamrin, dan berputar di Tugu Jam MH Thamrin untuk kembali ke Monas.

Sementara itu, parade mobil akan dimulai dari depan Balai Kota DKI Jakarta, berbelok ke Jalan MH Thamrin, dan berakhir di Bundaran Hotel Indonesia (HI). "Warga juga bisa menunggu iringan pawai di sepanjang Jalan MH Thamrin," ucapnya.

Selain parade budaya dan parade mobil hias, ada juga panggung hiburan di kawasan Monas. Sejumlah artis akan memeriahkan hiburan tersebut, antara lain Krisdayanti, Iwa K, Ada Band, Irma Darmawangsa, dan 3 Srigala.

"Panggung hiburan dimulai pukul 19.00 dengan didahului sambutan dari Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan," kata Edy. Jakarnaval itu diharapkan memberikan hiburan bagi warga dan meningkatkan jumlah wisatawan domestik dan mancanegara. Ant/P-6

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top