Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Paus Fransiskus Dirawat di RS Setelah Alami Infeksi Pernapasan

Foto : CNA/Vatican Media via REUTERS

Paus Fransiskus berbicara dalam audiensi umum di Lapangan Santo Petrus, Kota Vatikan, 29 Maret 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

Paus Fransiskus kadang mengalami sesak napas dan rentan terhadap masalah pernapasan, salah satu paru-parunya diangkat di awal usia 20-an.

VATIKAN - Paus Fransiskus mengalami infeksi pernapasan dan harus dirawat di rumah sakit untuk, kata Vatikan dalam sebuah pernyataan pada Rabu (29/3t).

Pernyataan itu mengatakan Paus Fransiskus (86) dibawa ke RS Gemelli Roma setelah mengeluh kesulitan bernapas selama beberapa hari terakhir.Tes menunjukkan dia mengalami infeksi tetapi tidak memiliki Covid-19.

"Paus Fransiskus tersentuh dengan banyaknya pesan yang diterima dan mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kedekatan dan doanya," kata Vatikan.

Paus Fransis kadang-kadang mengalami sesak napas dan rentan terhadap masalah pernapasan, salah satu paru-parunya diangkat pada awal usia 20-an ketika berlatih menjadi pendeta di negara asalnya Argentina.

Terakhir ia dirawat inap menjelang kebaktian Minggu Palem pada 2 April yang menandai dimulainya minggu sibuk menjelang Minggu Paskah pada 9 April. Kondisinya sempat menimbulkan keraguan apakah Paus dapat memimpin mereka seperti biasa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top