Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pasien Secapa AD Positif Covid-19 Tinggal 690 Orang

Foto : Istimewa

Kepala Dinas Penerangan TNI AD, Brigjen TNI Nefra Firdaus

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) terus melakukan rangkaian tes swab kepada siswa calon perwira yang mengikuti pendidikan di Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapa AD) yang terpapar Covid-19. Hasilnya, hingga kini sebanyak 618 siswa dinyatakan negatif. Pasien positif Covid-19 tinggal 690.

Hal tersebut diketahui setelah hasil Laboratorium polymerase chain reaction (PCR) dari swab lanjutan yang dilakukan kepada pasien di Secapa AD hingga Kamis (23/7) terdapat 146 pasien yang dinyatakan negatif.

"Jadi, dari total 1.308 pasien positif Covid 19 di Secapa AD pada pagi ini sudah berkurang 618 pasien. (Rincian) 472 pasien pada Selasa lalu ditambah 146 orang pada pagi ini. Jadi, tinggal 690 orang," kata Kepala Dinas Penerangan TNI AD, Brigjen TNI Nefra Firdaus lewat keterangannya, Kamis (23/7).

Nefra menuturkan, dari 690 pasien positif Covid 19 di Secapa AD tersebut, sebanyak 12 orang masih dirawat di RS TNI AD Dustira, Bandung. Sedangkan, sebanyak 678 orang berada di Secapa AD untuk isolasi mandiri. "(Mereka) Tanpa keluhan apapun," ucap perwira tinggi TNI AD bintang satu ini.

Sementara itu, lanjut Nefra, untuk uji klinis Anti Covid 19 oleh Tim Universitas Airlangga, Badan Intelijen Negara, TNI Angkatan Darat dan proses awal donor plasma convalesence di Secapa AD dan Pusat Pendidikan Polisi Militer (Pusdik POM) masih terus berlangsung. fdl/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Muhamad Umar Fadloli

Komentar

Komentar
()

Top