Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Covid-19 I Satgas Daerah Diminta Lebih Tegas

Pasien Isolasi Mandiri Harus Dilengkapi Oximeter Nadi

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Oximeter akan membantu pasien Covid-19 memantau kadar oksigen.

JENEWA - Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) memperbarui panduan perawatan Covid-19. Pembaruan ini terutama untuk perawatan pasien Covid-19 secara mandiri di rumah.

WHO menganjurkan panduan bagi perawatan pasien Covid-19 yang isolasi mandiri di rumah harus memiliki oximeter nadi. Hal ini tertuang dalam pedoman tata laksana Covid-19 WHO yang diperbarui pekan lalu, Senin (25/1).

Juru Bicara WHO, Margaret Harris, mengatakan oximeter nadi itu tujuannya agar pasien dapat mengukur kadar oksigen secara mandiri. "Sehingga Anda dapat mengidentifikasi apakah saat (isolasi mandiri) di rumah kesehatan memburuk atau lebih baik dirawat di rumah sakit," jelas Harris dalam pengarahan PBB di Jenewa.

Oximeter akan membantu pasien Covid-19 memantau kadar oksigen. Saat level oksigen pasien terdeteksi menurun, mereka dapat dibawa ke rumah sakit. Oximeter biasanya berukuran kecil dan bisa dibawa ke mana saja.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Yohanes Abimanyu, Selocahyo Basoeki Utomo S, AFP

Komentar

Komentar
()

Top