Para Perawat Diminta Bantu Menurunkan Kasus Stunting
Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman.
Foto: ANTARA/Dok/Aditya RohmanSukabumi - Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman meminta kepada perawat seluruh perawat yang ada di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat ikut terlibat dan berperan untuk mensukseskan prorgram pemerintah dalam upaya menurunkan angka stunting.
"Penurunan angka stunting merupakan program prioritas pemerintah dari tingkat daerah hingga nasional, sehingga harus didukung oleh semua pihak termasuk perawat yang memiliki peran penting dalam upaya menurunkan angka pravelensi stunting, khususnya di Kabupaten Sukabumi," katanya di Sukabumi, Kamis.
Menurut Ade, dengan terlibatnya langsung perawat pada program ini tentunya akan sangat membantu Pemkab Sukabumi untuk menurunkan angka kasus stunting serta ikut membangun generasi masa depan yang unggul, berdaya saing dan berkualitas.
Untuk menurunkan angka stunting dan mencegah adanya kasus baru memang bukan perkara yang mudah dan tidak bisa dilakukan hanya oleh pemerintah tetapi perlu adanya dukungan dari berbagai instansi, organisasi, lembaga, profesi hingga masyarakat sesuai dengan perannya masing-masing.
Selain itu, untuk mensukseskan program prioritas nasional ini setiap elemen itu pun tidak bisa bekerja sendiri-sendiri, tetapi harus bekerjasama menyamakan persepsi dalam melakukan intervensi sehingga program yang diberikan kepada penerima manfaat bisa tepat sasaran serta sesuai target.
Kasus stunting merupakan salah satu masalah kesehatan, maka dari itu peran dari perawat tentunya penting apalagi seperti diketahui perawat merupakan ujung tombak pelayanan kesehatan.
Seperti diketahui, perawat menjadi garda terdepan dalam mengentaskan pandemi COVID-19 di tanah air, untuk itu pihaknya optimistis adanya peran perawat bisa mewujudkan target pemerintah tidak ada lagi kasus stunting baru di 2024.
Kemudian di akhir tahun ini target Pemkab Sukabumi untuk menurunkan angka stunting menjadi 14 persen bisa tercapai, di mana hingga saat ini angka stunting di kabupaten terluas kedua di Pulau Jawa dan Bali tersebut masih berada di angka 27 persen.
Ade berharap kepada seluruh perawat untuk membuat ide dan gagasan atau inovasi untuk menurunkan angka stunting demi masa depan generasi penerus yang sehat, kuat dan cerdas.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- Gerak Cepat, Gulkarmat Kerahkan 75 Personel Padamkan Rumah yang Terbakar di Kampung Bahari
- Beijing Kecam Tindakan Pemerintah AS yang Batasi Visa Pejabat Hong Kong
- Mengagetkan Cawagub DKI Suswono Tidak Bisa Mencoblos di Pilkada Jakarta, Ternyata Ini Penyebabnya
- Waspada yang Akan Bepergian, Hujan Ringan hingga Deras Disertai Petir Mengguyur Indonesia Pada Sabtu
- Rute baru Kereta Cepat Whoosh