Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanaman Modal

Panta Capital Siap Danai Perusahaan UMKM dan Rintisan di Indonesia

Foto : Istimewa

Panta X dan Kopi Mantan

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Perusahaan investasi berbasis di Jerman, Panta Capital meresmikan pembukaan perusahaan private equity dan venture capitalist di Indonesia. Panta Capital menjadi gerbang untuk menghubungkan investor dari Eropa, masuk ke Indonesia untuk melakukan pendanaan kepada perusahaan UMKM atau rintisan (startup) Indonesia.

Founder sekaligus CEO Panta Capital, Daniel Tjoa, mengatakan melalui Panta Capital ini, diharapkan dapat memberikan banyak dukungan terhadap perusahaan-perusahaan berkembang di Indonesia dan membuka peluang baru untuk masuk ke pasar internasional. Indonesia dipercaya akan sanggup bangkit dengan percepatan pertumbuhan dunia digital, sehingga selama pandemi ini, masih ada beberapa sektor dan lini bisnis yang mampu bertahan.

"Ada "hidden potential" di perekonomian Indonesia. Terlebih lagi, peningkatan pesat terjadi di sektor dunia digital, yang menjadikan ini sebuah peluang bagi para pebisnis konvensional untuk mulai merubah arah bisnis mereka ke arah dunia digital," ungkapnya di Jakarta, pekan lalu.

Pada tahap pertama ini, Panta capital menandai berdirinya di Indonesia melalui pendanaan Seri A ke Kopi Mantan Indonesia. Menurut Daniel, dari pendanaan yang dilakukan Panta Capital saat ini berdasarkan dari data arus kas atau cashflow, market plan, serta hasil analisa akan pertumbuhan bisnis dari usaha tersebut.

"Kami juga saat ini siap untuk melakukan support kepada seluruh aspek maupun jenis usaha apapun yang sudah berjalan dan memiliki manajemen yang baik," jelasnya.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top