Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Wisata Hulu Sungai Utara

Panorama Lanskap Samudra Rawa yang Luas di Hulu Sungai Utara

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Salah satu kabupaten dengan luas lahan rawa lebak adalah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) yang beribukota di Amuntai. Luasnya mencapai 892,70 kilometer persegi atau 89.270 hentare. Dari luasan tersebut luas lahan rawanya mencapai 89 persen yang sebagian besar belum termanfaatkan secara optimal.

Memang di HSU lahan terhampar sangat luas. Bagi masyarakat luas, ekosistem rawa cukup menarik. Potensi ini kemudian dikembangkan sebagai daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke kabupaten dengan maskot patung itik atau bebek.

Wisata rawa yang bisa dituju adalah Sungai Namang di Kecamatan Danau Panggang. Tempat ini sekarang sudah mulai banyak dikenal warga HSU sendiri maupun dan di luar HSU. Lokasinya berada di barat dari pusat Kota Amuntai. Jika menggunakan kendaraan membutuhkan waktu sekitar 30 menit melalui jalan raya yang kondisinya cukup baik.

Untuk mengenalkan wisata Sungai Namang, pemerintah Desa Sungai Namang telah memasang tulisan sebagai petunjuk objek wisata di Jalan Alabio Danau Panggang di beberapa titik sehingga mudah ditemukan. Pemerintah setempat juga telah menyiapkan lahan parkir.

Untuk mencapai lokasi objek wisata pengunjung harus menaiki perahu dayung dengan nama kelotok untuk menyeberang dengan ongkos 2.000 rupiah per orang. Sesampainya di lokasi, pengunjung dapat menikmati pemandangan rawa-rawa yang sangat luas seperti lautan hijau.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top