Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Panglima TNI Ingatkan Prajurit Kopassus untuk Menjaga Soliditas dengan Polri

Foto : ANTARA/Syaiful Hakim.

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono saat memberikan keterangan pers usai menerima Baret Merah, Brevet Komando dan Pisau Komando dari Kopassus di Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Selasa (27/12/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

"Selama ini kita selalu bersama-sama melaksanakan berbagai macam tantangan tugas yang diberikan negara kepada kita dan Alhamdulillah berkat sinergitas dan soliditas TNI-Polri semua persoalan, semua tugas dapat diselesaikan dengan mudah," kata Listyo.

Seperti halnya, penanganan kasus COVID-19 yang tentunya saat ini mendapatkan pengakuan tidak hanya di Indonesia tapi dunia internasional.

"Pelaksanaan KTT G20 di Bali kita bisa menyelenggarakan, mengamankan seluruh rakyat dan ini juga membawa harum bangsa Indonesia," ujarnya.

Selain itu, penanganan operasi khusus di Papua, Poso dimana TNI-Polri selalu solid, bersinergi untuk menghadapi berbagai ancaman yang muncul dari kelompok separatis, kelompok teroris.

"Oleh karena itu, hari ini adalah momen bersejarah untuk semakin memperkuat dan memperkokoh sinergitas dan soliditas TNI-Polri," kata Listyo.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top