Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Wisata Hulu Sungai Utara

Panggang Itik Alabio dan Belibis nan Lezat

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Saat berkunjung ke Kabupaten Hulu Sungai Utara, jangan lupa untuk mencari oleh-oleh dan menikmati menu kuliner yang khas yaitu itik panggang tanpa tulang dan belibis panggang

S

alah satu yang menggelitik pikiran ketika melewati jalan Jalan Patmaraga, Amuntai, di ibu kota Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) adalah tugu itik. Itik atau bebek dari jenis Alabio memang telah menjadi bagian dari ekonomi masyarakat setempat.

Itik Alabio yang dicetuskan oleh Drh Saleh Puspo pada 1950 adalah jenis itik lokal petelur asal Kalimantan (Anas platyrhynchos borneo) dengan itik Peking. Persilangan ini menjadikan berbeda dengan jenis itik lokal lainnya.

Nama Alabio yang dijadikan nama itik sendiri merupakan nama sebuah sebuah wilayah administratif setara kecamatan pada zaman Belanda. Namun nama itu tidak lagi dipakai sekarang karena sudah diganti dengan nama Kecamatan Sungai Pandan.

Beberapa keunggulan yang dimiliki itik Alabio antara lain memiliki warna bulu yang khas, mampu bertelur dalam jumlah banyak, dan dagingnya banyak digemari konsumen. Itulah mengapa selain telurnya menjadi oleh-oleh, daging itik tersebut menjadi kuliner khas bagi HSU.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top