Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Industri Kerajinan I Pelaku Industri Diajak Ekspansi ke Luar Jawa

Palu Dijadikan Basis Furnitur

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Para pelaku usaha industri furnitur diminta lebih mendekatkan usahanya di daerah yang memiliki bahan baku.

CIREBON - Pemerintah mengajak pelaku usaha industri furnitur untuk ekspansi ke luar Jawa. Hal itu untuk mendekatkan industri dengan sumber bahan baku seperti di Sulawesi, Sumatera dan Kalimantan. Salah satu wilayah yang menjadi basis bahan bakunya ialah Palu, Sulawesi Tengah.

Selama ini bahan baku di Palu kurang dioptimalkan dan cenderung diselundupkan ke luar negeri. Pada saat bersamaan ekspor furnitur dalam tiga tahun terakhir cenderung menurun. Salah satu pemicunya karena kekurangan pasokan bahan baku.

Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menyampaikan, selain untuk mendorong ekspor, pembangunan industri furnitur di Palu juga untuk memulihkan ekonomi di wilayah yang beberapa waktu lalu terkena gempa dan tsunami tersebut.

"Kita mengajak industri yang ada di Cirebon ke Palu untuk melihat sumber bahan baku dan minta sebagian proses awal produksi dipindahkan ke Palu," ungkap Airlangga kepada anggota Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (Himki) di Cirebon, Jawa Barat akhir pekan lalu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top