Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Academy Award

Oscar yang Kian "Menua"

Foto : AFP/FREDERIC J. BROWN

MENJADI YANG TERBAIK - (Dari kiri ke kanan) Sam Rockwell (aktor pendukung terbaik), Frances McDormand (aktris terbaik), Allison Janney (aktris pendukung terbaik), dan Gary Oldman sebagai aktor terbaik, berfoto seusai menerima penghargaan Oscars di ajang Gelaran Academy Award edisi ke-90, yang dilaksanakan di Dolby Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu malam waktu setempat atau Senin (5/3) WIB.

A   A   A   Pengaturan Font

LOS ANGELES - Gelaran Academy Award edisi ke-90 yang dilaksanakan di Dolby Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu malam waktu setempat atau Senin (5/3) WIB, masih didominasi para bintang senior. Gary Oldman, 59 tahun dan Frances McDormand, 60 tahun, dinobatkan sebagai aktor dan aktris terbaik di ajang penghargaan perfilman paling bergengsi di dunia tersebut.

Oldman membawa pulang Piala Oscar kategori Aktor Terbaik untuk perannya sebagai Winston Churchill dalam film berlatar belakang Perang Dunia II, Darkest Hour. Dia mengalahkan beberapa aktor senior lainnya, seperti Denzel Washington, 63 tahun, di film Roman J. Israel, Esq, Daniel Day-Lewis, 60 tahun, yang berperan di film Phantom Thread.

Sedangkan dua nomine lainnya berasal dari generasi milenial, yaitu aktor 22 tahun Timothee Chalamet yang berperan di Call Me by Your Name", serta Daniel Kaluuya, 29 tahun yang tampil di Get Out. Oldman mengucapkan rasa terima kasih usai menerima piala penghargaan. Dia juga berterima kasih kepada ibunya yang berusia 98 tahun.

"Terima kasih untuk cinta dan dukunganmu. Nyalakan ceretnya. Aku bawa pulang Oscar," kata Oldman tentang Piala Academy Award pertama sepanjang tiga dekade lebih kariernya. Kemenangan itu merupakan lanjutan dari suksesnya di Golden Globe dan BAFTA. Oldman masuk nominasi penerima penghargaan yang sama pada 2012 untuk Tinker Tailor Soldier Spy, tapi dia kalah dari Jean Dujardin.

Menuai Pujian
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top