
Ole Romeny Resmi Gabung Oxford United
Pemain FC Utrecht Ole Romeny.
Foto: ANTARAJAKARTA - Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia Ole Romeny resmi hijrah dari klub Liga Belanda FC Utrecht ke klub Divisi Championship Inggris Oxford United FC.
Dikutip dari laman resmi FC Utrecht, Minggu, klub tersebut mengumumkan hengkangnya Ole Romeny pada bursa transfer pemain musim dingin 2024/25.
Pengumuman tersebut menjelaskan bahwa kepergian Ole Romeny ke Oxford United menggunakan sistem transfer penuh, sekaligus mengakhiri perjalanan pemain berusia 23 tahun tersebut bersama Cupfighters, julukan bagi FC Utrecht.
Pihak klub turut berterima kasih kepada Ole Romeny yang selama dua musim lebih membela FC Utrecht dan mendoakan dia sukses berkarier di Inggris.
Sementara itu, Ole Romeny menjelaskan bahwa proses kepindahannya ke Oxford United terjadi begitu cepat dalam beberapa waktu terakhir dan ia sangat mensyukuri waktunya bersama FC Utrecht.
"Ini adalah kesempatan yang luar biasa di klub yang sangat ambisius. Selain itu, saya selalu ingin bermain di Inggris. Saya bersyukur atas waktu saya di FC Utrecht," kata Ole.
"Pada tahun pertama saya sangat tidak beruntung dengan cedera, musim ini saya mampu menunjukkan diri saya lebih baik. Kami menjalani tahun 2024 yang hebat bersama. Saya berharap mantan rekan setim saya dapat melanjutkan garis yang baik itu. Saya akan terus mengikuti mereka," sambungnya.
Ole Romeny tercatat didatangkan oleh FC Utrecht pada musim panas 2023 dengan status bebas transfer dari sesama klub Liga Belanda FC Emmen.
- Baca Juga: Gagal , Indra Sjafri Dicopot
- Baca Juga: Drama 7 Gol Warnai Kemenangan Newcastle atas Forest
Selama dua musim lebih membela FC Utrecht, pemain berusia 24 tahun tersebut tercatat mampu menorehkan 28 penampilan pada ajang Liga Belanda dan menyumbangkan total tiga gol dari 1.239 menit bermain.
Berita Trending
- 1 Aksi Bersih Pantai Menteri LH dan Panglima TNI di Pangandaran, Peringati Hari Peduli Sampah
- 2 Jangan Beri Ampun Pelaku Penyimpangan Impor. Itu Merugikan Negara. Harus Ditindak!
- 3 Andreeva Kejutkan Iga Swiatek dan Lolos ke Semifinal Dubai Open
- 4 Akademisi: Perlu Diingat, Kepala Daerah yang Sudah Dilantik Sudah Menjadi Bagian dari Pemerintahan dan Harus Tunduk ke Presiden
- 5 Bima Arya Tegaskan Retret Kepala Daerah Tingkatkan Kapasitas Kepemimpinan
Berita Terkini
-
Ketika Prabowo, SBY, dan Jokowi Naik Mobil Buggy Bareng ke Peluncuran Danantara
-
Masato Kanda Resmi Jabat Presiden ADB, Gantikan Masatsugu Asakawa
-
Truk Tabrak Pembatas Jalan di Depan Gedung Bidakara, Supir Tewas, Mobil Ringsek
-
Presiden Prabowo Luncurkan Danantara, Sovereign Wealth Fund Indonesia
-
Klasemen Liga Inggris: Jauhi Kejaran Arsenal, Liverpool Kokoh di Puncak