Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Forum Davos

Olaf Scholz: Russia Harus Gagal agar Perang Berakhir

Foto : AFP/FABRICE COFFRINI

Kanselir Jerman, Olaf Scholz

A   A   A   Pengaturan Font

Scholz juga mengatakan bahwa Russia harus gagal agar konflik di Eropa timur berakhir. "Itulah sebabnya kami terus menyuplai sistem senjata ke Ukraina, bersama dengan mitra kami," ujar dia.

Scholz merinci beberapa senjata yang telah dikirimkan Jerman ke Ukraina sejauh ini, termasuk di antaranya misil IRIS-T, salah satu misil termutakhir yang lebih canggih dan kendaraan lapis baja Marders.

Dorongan dari beberapa sekutu NATO terkait pengiriman tank Leopard 2 dari Jerman untuk Ukraina tidak disinggung oleh Scholz. Meski begitu, topik tersebut kemungkinan besar akan dibahas secara tertutup dalam pertemuan para menteri pertahanan NATO yang dijadwalkan pada Jumat (20/1) di Pangkalan Udara Ramstein AS di Jerman.

"Marshall Plan"
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top