Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

NVIDIA Umumkan Teknologi Editing Berbasis AI

Foto : NVIDIA Newsroom

Ilustrasi

A   A   A   Pengaturan Font

"Terobosan dalam model bahasa besar multi-modal dan grafis neural, yang disampaikan oleh NVIDIA ACE kepada ekosistem pengembang kami, akan membawa kita lebih dekat kepada masa depan komputasi berbasis tujuan, di mana berinteraksi dengan komputer akan sama alaminya seperti berinteraksi dengan manusia," tambahnya, dikutip dari NVIDIA Newsroom, Selasa (25/9).

Hingga saat ini, NVIDIA telah menyediakan teknologi ACE sebagai mikro NVIDIA NIM untuk pengembang yang beroperasi di pusat data. NVIDIA juga sedang membangun mikro ACE PC NIM untuk diterapkan di 100 juta komputer dan laptop AI RTX yang sudah terpasang.

SDK Manajer Inferensi AI NVIDIA baru menyederhanakan penyebaran teknologi tersebut ke komputer-komputer, Hal tersebut telah diprekonfigurasi dengan model AI, mesin, dan depedensi yang diperlukan serta mengatur inferensi AI secara mulus di antara PC dan penyimpanan.

Tim seni NVIDIA menggunakan alat AI generatif yang dibangun di ACE untuk menghasilkan avatar bernama Jansen Digital yang dihasilkan dari video yang berdasarkan dari teks.

Avatar ini menampilkan suara dan gaya unik sang CEO, Jansen Huang, yang dihasilkan dari teknologi pidato dan suara AI milik ElevenLabs dalam bahasa Mandarin dan Inggris.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Muhammad Daniel Ramadhan

Komentar

Komentar
()

Top