Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Nigeria Ditahan Imbang 1-1 oleh Equatorial Guinea pada Laga pembukaan

Foto : ANTARA/AFP/ISSOUF SANOGO

Kiper Nigeria Stanley Nwabali melakukan penyelamatan pada pertandingan Piala Afrika 2023 melawan Equtorial Guinea, yang dimainkan di Stadion Allasane Outtara, Ebimpe, Abidjan, Minggu (14/1).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pemain terbaik Afrika Victor Osimhen mencetak gol penyama kedudukan saat Nigeria ditahan imbang 1-1 oleh Equatorial Guinea pada pertandingan Grup A Piala Afrika, di Abidjan, Minggu (15/1).

Osimhen mencetak gol pada babak pertama, tidak lama setelah Iban Edu memecah kebuntuan untuk Equatorial Guinea. Hasil imbang membuat kedua tim masing-masing mendapatkan satu poin, tertinggal dua poin dari pemuncak klasemen dan tuan rumah Pantai Gading.

Piala Afrika 2023 dimulai pada Sabtu (13/1), di mana Pantai Gading menang 2-0 atas Guinea-Bissau di stadion yang sama, demikian dikutip dari AFP.

Nigeria unggul 46 strip atas Equtorial Guinea pada daftar peringkat dunia FIFA. Mereka diharapkan akan memulai penampilannya di Piala Afrika dengan kemenangan.

Dengan begitu banyaknya perhatian kepada Osimhen, sang bintang hampir mencetak gol pada menit kelima. Sayangnya kali ini sepakan penyerang Napoli itu justru melambung di atas mistar gawang Equatorial Guinea.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Opik

Komentar

Komentar
()

Top