Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tempat Hiburan

Nasib Diskotek Exotic Bisa Seperti Alexis

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Diskotek Exotic di Sawah Besar, Jakarta Pusat digeledah dan diperiksa tim Pemprov DKI Jakarta, Selasa (3/4) terkait tewasnya pengunjung, Sudirman yang diduga kelebihan dosis.

."Siang ini sedang dilakukan pemeriksaan dan sesudah pemeriksaan itu, kemudian begitu lengkap buktinya langsung ada tindakan. Siang ini sedang berjalan," kata Gubernur DKI Jakarta Anies R Baswedan, di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Selasa (3/4).

Apabila ditemukan pelanggaran, kata Anies, Pemprov DKI tak segan mencabut Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP). "Nanti hasil pemeriksaannya diperiksa. Intinya adalah semua peraturan kita harus ditaati, bila melanggar masuk dalam empat pelanggaran berat maka tindakan sanksi akan dilakukan," ujar Anies.

Setiap operasional tempat hiburan dan pariwisata telah diatur dalam Peraturan Gubernur Nomor 18 Tahun 2018. Apabila ditemukan pelanggaran seperti prostitusi, narkoba, perdagangan orang atau pelanggaran lainnya.

"Bila ditemukan ada bukti-bukti atas empat pelanggaran itu akan langsung ditindak. Kita pastikan pada semuanya jangan harap melenggang tanpa ada sanksi untuk pelanggaran," kata gubernur.

Anies menegaskan, aturan terhadap tempat hiburan yang melanggar akan dilakukan sesuai prosedur.

Menurut dia, ini juga bukan soal seberapa cepat Pemprov DKI Jakarta melakukan penyelidikan, melainkan soal kebenaran hasil penyelidikannya, apakah terbukti ada pelanggaran atau tidak. "Kita ingin agar siapa pun yang kita tindak merasa ini benar. Kalau tidak, bisa dibawa ke PTUN," ujar Anies.

Penindakan akan dilakukan setelah penyelidikan selesai. Anies juga mengatakan, dia juga tidak ingin kasus ini ramai sebelum penyelidikan selesai. "Saya tidak akan ramai-ramai. Kalau sudah semuanya siap, lalu langsung eksekusi," kata Anies.

Sebelumnya, seorang pria bernama Sudirman ditemukan tewas di Diskotek Eksotik di Jalan Mangga Besar Raya, Jakarta Pusat pada Minggu (1/4), pukul 06.34 WIB. Berdasarkan keterangan polisi, Sudirman diduga meninggal karena over dosis narkoba. Adapun ditemukannya narkoba merupakan salah satu pelanggaran berat perda yang bisa berujung pada pencabutan izin usaha tempat hiburan.

emh/ant/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : M Husen Hamidy, Antara

Komentar

Komentar
()

Top