Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemberantasan Radikalisme

Musik untuk Sebarkan Nilai-nilai Kebangsaan

Foto : istimewa

Kasubbag TU Deputi I BNPT, Ahadi Wijayanto

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menjadikan musik sebagai sarana menyebarkan nilai-nilai kebangsaan untuk melawan terorisme dan radikalisme terutama di kalangan anak muda. Untuk itu, BNPT menggelar festival "Aksi Musik Anak Bangsa" bekerja sama dengan Forum Komunikasi Pencegahan Terorisme.

"Kegiatan ini diharapkan menjadi solusi dan wadah silaturahmi, mempererat kesatuan persatuan dan edukasi positif masyarakat, khususnya pegiat musik," ujar Kasubbag TU Deputi I, Ahadi Wijayanto di Jakarta, Kamis (24/3).

BNPT melalui Forum Komunikasi Pencegahan Terorisme (FKPT) menggelar festival "Aksi Musik Anak Bangsa (Asik Bang)." Setelah pekan lalu gelaran Asik Bang dihelat di Makassar, Sulawesi Selatan, kali ini kegiatan serupa digelar di Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar).

Ia mengatakan upaya penyebaran nilai-nilai kebangsaan guna melawan terorisme melalui musik karena anak muda juga rentan terpapar radikalisme yang mengarah pada perbuatan terorisme. Sedangkan musik merupakan salah satu kegemaran kalangan milenial.

"Remaja maupun anak muda usia produktif sangat rentan terpapar paham radikal. Ini mengingat psikologi mereka masih labil, sehingga cukup gampang dipengaruhi para teroris. Untuk itu kita memberi ruang bagi anak-anak muda untuk mengisi ruang kosong dengan kegiatan positif," ujar Ahadi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top