Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mulai Populer tapi Kontroversial, Tren Fashion Tas Pria Menggebrak Batas Gender

Foto : antarafoto

Tas pria yang sebelumnya banyak dipakai pesohor wanita.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut siaran pers dari Hugo Torch, jenama lokal produk aksesoris fesyen pria berbahan kulit, dari sekian banyak jenis produk fesyen yang ada, salah satu yang masih menjadi favorit adalah aksesoris seperti tas, ikat pinggang, dompet, dan handbag yang terbuat dari bahan kulit.

Memang bentuknya masih maskulin dengan detil-detil minimalis, namun konsumen kian menggemari yang mengutamakan keunggulan material serta kualitas pengerjaan. Artinya sudah ada kepedulian terhadap rasa dalam fesyen.

Produk aksesoris berbahan kulit menjadi tren pada beberapa tahun belakangan ini karena memang mempunyai pesona tersendiri baik di kalangan anak muda pria maupun orang tua.

Bahan kulit adalah jenis bahan yang banyak digunakan dalam memproduksi barang-barang fesyen karena materialnya yang bold tapi bisa diolah sehingga menjadi stylish items.

"Pemilihan jenis bahan ini bukan tanpa alasan. Produk fashion yang terbuat dari kulit dianggap lebih bagus dan tahan lama," kata pemilik Hugo Thorch Andrew Liu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top