Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

MPM Group Fokus Ciptakan Produk Layanan yang Relevan dengan Tren Pasar

Foto : istimewa

MPM

A   A   A   Pengaturan Font

Selama 2023 layanan penyewaan kendaraan MPMRent berhasil mendapat dan mempertahankan beberapa sertifikasi ISO seperti ISO 9001, 14001, 45001 dan SMK3. Hal ini membuktikan bahwa MPMRent memprioritaskan layanan pada pelanggannya.

"Ini juga dibuktikan dengan pencapaian MPMRent di 2023 dimana tercatat peningkatan jumlah pelanggan baru sebesar 35 persen yang mendorong peningkatan jumlah total armada sebesar 11,9 persen dan peningkatan jumlah driver sebesar 9,5 persen," katanya.

Hingga Desember 2023, jumlah armada yang terutilisasi sebesar 13,385 unit. Di 2024 MPMRent berencana memperkuat dan memperbesar jaringan dengan menambah kantor cabang di Balikpapan. PT Balai Lelang Asta Nara Jaya (Auksi) yang merupakan anak usaha MPMRent memaparkan pencapaian yang gemilang di 2023 dimana total unit yang terjual tercatat meningkat sebesar 23 persen dengan total pelanggan baru naik sebesar 39 persen dan jumlah total pembeli meningkat sebesar 27 persen.

Melihat hasil yang positif ini maka pada 2024 Auksi akan memperluas jangkauannya dengan membuka kantor baru di Pekanbaru dan Palembang. Disampaikan kembali program Titip Jual di Auksi yang tentunya akan memberikan beberapa keuntungan seperti harga jual lebih menguntungkan, unit terjual relatif lebih cepat, proses penitipan jual mudah dan aman, proses pencairan yang cepat.

Tidak ketinggalan, layanan pembiayaan PT JACCS Mitra Pinasthika Mustika Finance Indonesia (JACCS MPM Finance Indonesia) mengenalkan program MyCash yang merupakan fasilitas dana dengan jaminan BPKB Mobil/Motor. Produk ini didesain untuk menjadi solusi dari berbagai kebutuhan konsumen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top