Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Misteri Batu Matahari Aztec, Antara Kalender dan Altar Pengorbanan

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Wujud Pengorbanan untuk Dewa Matahari

Suku Aztec percaya mereka ditahbiskan oleh para dewa untuk menjaga Matahari tetap bergerak melintasi langit. Agar matahari terus bergerak caranya dengan memberinya makan dengan hati dan darah para pejuang.

"Dari pahatan batu berupa cakar yang bisa kita lihat di kanan dan kiri wajah tengah mungkin awalnya menggenggam hati manusia, saat ini banyak yang terkikis atau rusak," kata kata profesor bidang Riset Sejarah Seni, Universitas New Mexico, Albuquerque, dan dan ilmuwan di Universitas Seni dan Desain Santa Fe, New Mexico (AS), Khristaan Villela.

Pada batu ini terdapat wajah tengah dan bentuk mirip-X di sekelilingnya menampilkan hieroglif Aztec untuk lima ciptaan dunia yang berurutan, dari yang paling awal hingga saat ini (atau setidaknya saat ini pada tahun 1500). Ciptaan pertama berupa Matahari, ditampilkan dalam kotak di kanan atas wajah tengah, dan diberi nama Nahui Ocelotl, 4 Jaguar, untuk hari dalam kalender 260 hari Aztec yang mengakhirinya. Berlawanan arah jarum jam, dengan kotak kiri atas, kreasi berikutnya adalah Nahui Ehecatl, atau 4 Angin.

Di kiri bawah, Nahui Quiauitl, 4 hujan, dan di kanan bawah, Nahui Atl, atau 4 Air. Jaguar Matahari dihancurkan oleh jaguar raksasa, angin Matahari oleh badai yang mengerikan, hujan Matahari oleh hujan api; dan air Matahari oleh banjir besar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top