Milan dan Leipzig Lengkapi Babak 16 Besar
Milan Menang I Striker AC Milan, Rafael Leao merayakan gol saat pertandingan Grup E Liga Champions UEFA antara AC Milan melawan Salzburg, di Stadion San Siro di Milan. Kamis (3/11) dini hari WIB. Milan menang 4-0 atas Salzburg.
Foto: Miguel MEDINA / AFPPARIS - AC Milan mencapai babak sistem gugur Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sembilan tahun terakhir dengan kemenangan 4-0 atas Salzburg, Kamis (3/11) dini hari WIB. Sementara itu, RB Leipzig juga lolos setelah mengalahkan Shakhtar Donetsk.
PSG akan menjadi tim yang ingin dihindari dalam undian babak 16 besar, Senin pekan depan, setelah kehilangan posisi teratas di Grup H meskipun menang 2-1 di kandang Juventus. Benfica yang mengalahkan Maccabi Haifa 6-1 merebut tempat pertama grup karena unggul gol tandang.
Milan, yang merupakan juara kompetisi tertinggi antarklub Eropa tujuh kali paham, satu poin akan cukup mengirim ke babak 16 besar untuk pertama kalinya sejak musim 2013-2014. "Malam-malam seperti ini yang kami harapkan," ujar pelatih Milan, Stefano Pioli usai laga kepada Sky Sport.
- Baca Juga: Verstappen Fokus Pertahankan Gelar Tim
- Baca Juga: Zheng si Wei Mundur
"Kami ingin menunjukkan meningkat dari musim lalu di Liga Champions. Kami ambisius sekarang. Jadi, mari lihat yang terjadi selanjutnya," sambungnya. Tim asuhan Pioli meredakan ketegangan di San Siro menit ke-14 menit saat Olivier Giroud menyundul bola masuk ke gawang.
Kembalinya Milan ke babak sistem gugur dipastikan satu menit setelah turun minum ketika Giroud menyundul bola untuk diteruskan Rade Krunic melewati Philipp Kohn di gawang Salzburg. Giroud menambahkan gol keduanya sebelum tanda satu jam. Junior Messias menambahkan gol keempat di injury time.
Milan lolos dari Grup E dengan berada di tempat kedua di belakang Chelsea. "The Blues" bangkit dari ketinggalan untuk mengalahkan Dinamo Zagreb 2-1 di Stamford Bridge dengan gol-gol dari Raheem Sterling dan debutan Denis Zakaria. Leipzig juga hanya perlu menghindari kekalahan untuk lolos saat melawan klub Ukraina Shakhtar di Warsawa.
Shakhtar memainkan pertandingan kandang di Polandia dan ditinggalkan sebagian besar pemain asing karena invasi Russia ke Ukraina, telah mengejutkan Leipzig dengan kemenangan 4-1 dalam pertandingan pembuka Grup F. Tapi tim Bundesliga itu kali ini terlalu kuat. ben/AFP/G-1
Berita Trending
- 1 Diduga Ada Kecurangan, Bawaslu Sumsel Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di Empat TPS
- 2 Pemerintah Jangan Malu Membatalkan Kenaikan PPN
- 3 Lonjakan Inflasi Medis Bisa Berimbas ke Jaminan Sosial Masyarakat
- 4 Koster Akan Jalankan Haluan Pembangunan Bali Baru
- 5 DGB Kaji Implementasi Ekosistem Darat di IKN
Berita Terkini
- Trump Ancam BRICS Agar Batalkan Rencana Gunakan Mata Uang Alternatif
- Waketum MUI Minta Masyarakat Sabar Menunggu Hasil Resmi Pilkada 2024
- Video Musik BTS 'Not Today' Tembus 600 Juta Views di YouTube
- Dukung Ridwan Kamil, Effendi Simbolon Dipecat PDIP
- Gunung Dukono Erupsi Lagi, Lontarkan Abu Setinggi 1.200 Meter