Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mikro Baterai Pelacak Pergerakan Salmon

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Baterai mikro bekerja lebih baik di air dingin tempat salmon sering tinggal. Beterai ini mengirim sinyal yang lebih jelas pada suhu rendah untuk melacak salmon.

Para ilmuwan telah menciptakan microbattery dengan peningkatan energi dua kali lebih besar dibandingkan denganmicrobatteries yang ada saat ini. Baterai ini juga dapat digunakan untuk memantau pergerakan dan tingkah laku ikan salmon di seluruh dunia.

Meski bukan merupakan baterai terkecil di dunia, namun baterai berbentuk silinder ini hanya sedikit lebih besar dari sebutir beras panjang. Ukurannya juga cukup kecil untuk disuntikan ke dalam organisme seperti ikan.

Baterai baru ini juga memiliki cukup energi untuk memberi daya pada "label" akustik ikan. Rincian tentang baterai yang dibuat oleh ilmuwan di Department of Energy's Pacific Northwest National Laboratory, Amerika Serikat ini diterbitkan baru-baru ini dalam Laporan Ilmiah.

Penelitian tentang bahan baterai juga ditampilkan tahun lalu di Journal of Materials Chemistry. Bagi para ilmuwan yang melacak pergerakan ikan salmon, baterai yang lebih ringan diterjemahkan ke pemancar yang lebih kecil yang dapat dimasukkan ke ikan yang lebih muda dan lebih kecil.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top