Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menteri Tjahjo: Pola Pikir ASN yang Cenderung Minta Dilayani Harus Diubah

Foto : Istimewa

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Banyak birokrat yang berpikir, jabatan struktural adalah hal yang sangat penting. Maka, jabatan struktural pun selalu jadi incaran bagi para birokrat, karena dianggap memiliki kewenangan yang kuat.

"Nah, pola pikir birokrat seperti itu segera diubah dengan pengalihan jabatan struktural menjadi fungsional yang lebih mengedepankan kompetensi individu," kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo, di Jakarta, Jumat (18/6).

Kata Tjahjo lagi, harus diakui, banyak birokrat lebih berorientasi pada jabatan struktural. Dan selalu beranggapan, bahwa yang menduduki jabatan struktural akan memiliki kekuasaan dan kewenangan yang sedemikian kuat. Maka, dengan mindset seperti ini, ASN atau Aparatur Sipil Negara seringkali cenderung meminta dilayani daripada melaksanakan tugas utamanya. Padahal, tugas utama setiap ASN adalah memberikan pelayanan bagi masyarakat.

"Nah, melalui penyederhanaan birokrasi, pola pikir seperti ini akan kita ubah menjadi pola pikir yang lebih mengoptimalkan fungsi-fungsi spesifik tugas pemerintahan yang mengutamakan pelayanan kepada masyarakat," kata mantan Menteri Dalam Negeri tersebut.

Maka, kata dia, pemerintah kemudian menggulirkan kebijakan penyederhanaan birokrasi menjadi dua level. Kebijakan penyederhanaan birokrasi menjadi dua level dimaksudkan untuk memangkas rangkaian hierarki pengambilan keputusan yang terlalu panjang. Sebab jika hierarki terlalu panjang bakal enghambat proses pelayanan publik.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top