Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mensos Risma Tegaskan Niat Kerja Sama Kembangkan SLB agar Murid Mandiri

Foto : Antara/Kemensos

Menteri Sosial Tri Rismaharini saat berdialog bersama para perempuan pengrajin noken di Kabupaten Biak Numfor, Papua, Rabu (13/9)

A   A   A   Pengaturan Font

Mensos Risma menyatakan bahwa tidak semua penyandang disabilitas di Indonesia dapat melanjutkan pendidikan lantaran terhalang masalah mobilitas. Oleh karena itu, Mensos Risma menegaskan niatnya bekerja sama untuk mengembangkan Sekolah Luar Biasa agar para murid penyandang disabilitas dapat menjadi mandiri

JAKARTA - Menteri Sosial Tri Rismaharini menegaskan niatnya bekerja sama untuk mengembangkan Sekolah Luar Biasa (SLB) agar para murid penyandang disabilitas dapat menjadi mandiri.

Mensos Risma di Jakarta, Senin (18/9), mengatakan hal ini sedang dalam pembahasan dengan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadiem Makarim, yang membawahi pendidikan di SLB.

Menurut dia, tidak semua penyandang disabilitas di Indonesia dapat melanjutkan pendidikan lantaran terhalang masalah mobilitas.

"Jadi mereka kan tidak bisa sendiri dan memang sebagian besar juga dari anak-anak disabilitas ini dari keluarga tidak mampu," ujar Mensos Risma.

Selain itu, para murid SLB yang memiliki jenis disabilitas yang beragam, juga membutuhkan aksesibilitas yang layak agar dapat beraktivitas. Hal itulah yang menurut Mensos belum terdapat pada sekolah tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top