Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menlu Indonesia-Singapura Bahas Kerja Sama Pemulihan Ekonomi Pasca Pandemi

Foto : Dok Kementerian Luar Negeri RI
A   A   A   Pengaturan Font

Terkait pembangkitan kembali sektor travel dan pariwisata, Menlu RI menggarisbawahi Travel Corridor Arrangement (TCA) yang telah ada antara Indonesia dengan Singaprura. TCA tersebut memfasilitasi perjalanan resmi dan esensial. Selanjutnya, yang perlu dibahas adalah pembukaan perbatasan untuk tujuan pariwisata.

"Sambil terus memantau perkembangan pandemi, kita mencatat adanya komunikasi terkait kemungkinan proyek percontohan pembukaan kembali perbatasan untuk tujuan pariwisata dengan aman, bertahap, dan sangat hati-hati. Saya ulangi, dengan aman, bertahap, dan sangat hati-hati," kata Menlu RI dalam pernyataan pers usai pertemuan di Kantor Kementerian Luar Negeri, Jakarta.

Menlu RI juga menyebutkan perkembangan positif vaksinasi di Indonesia yang saat ini telah menjangkau lebih dari 9 juta orang dengan tingkat vaksinasi 500.000 orang per hari. Meski demikian, tren yang positif ini tidak boleh membuat Indonesia berpuas diri. Sebaliknya, Indonesia harus terus bekerja lebih keras supaya segera pulih dari pandemi.

Terkait kerja sama ekonomi digital, Menlu RI menggarisbawahi penetapan Nongsa Digital Park (NDP) di Batam sebagai kawasan ekonomi khusus (KEK) pada tanggal 2 Maret 2021. Batam akan menjadi pintu masuk bagi perusahaan-perusahaan teknologi informasi internasional yang akan berinvestasi di Indonesia, termasuk dari Singapura, sehingga diharapkan investasi asing di bidang TI akan semakin meningkat.

"Sebagai ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara, Indonesia memiliki ekosistem digital yang menjanjikan. Di sisi lain, Singapura memiliki pengalaman dan jejaring untuk mengembangkan sektor ini. Kita harus menjembatani potensi ini," kata Menlu RI.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top