Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menlu ASEAN Tegaskan 5PC Tetap Jadi Acuan Atasi Krisis Myanmar

Foto : CNA/AFP

Para menteri luar negeri ASEAN melakukan sesi foto dalam Pertemuan Menteri Luar Negeri ASEAN (PMC) di Jakarta, Kamis (13/7/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

"Keprihatinan diungkapkan oleh beberapa menteri atas reklamasi lahan, kegiatan, insiden serius di daerah tersebut, termasuk tindakan yang membahayakan keselamatan semua orang, (dan) kerusakan lingkungan laut," kata para menteri dalam komunike tersebut.

Mereka mengatakan sengketa itu telah mengikis kepercayaan dan keyakinan, meningkatkan ketegangan, dan dapat merusak perdamaian, keamanan, dan stabilitas di kawasan.

"Kami menegaskan kembali pentingnya menjaga dan mempromosikan perdamaian, keamanan, stabilitas, keselamatan, dan kebebasan navigasi di dalam dan di atas LTS dan mengakui manfaat memiliki LTS sebagai lautan perdamaian, stabilitas, dan kemakmuran. "

Sebelumnya pada Kamis, menteri luar negeri ASEAN bertemu dengan diplomat top Tiongkok Wang Yi. Merekamenyepakati pedoman untuk mempercepat negosiasi kode etik Laut Tiongkok Selatan.

Tiongkok mengklaim sebagian besar LTS, tetapi anggota ASEAN Brunei, Malaysia, Filipina, dan Vietnam juga mengklaim.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top