Menkeu AS Peringatkan Penurunan Dolar sebagai Mata Uang Cadangan Dunia
Menteri Keuangan AS Janet Yellen
WASHINGTON - Mata uang dolar Amerika Serikat, baru-baru ini dilaporkan mengalami penurunan 8 persen dalam pangsa cadangan globalnya pada 2022, menimbulkan pertanyaan apakah hari-hari dominasi dolar telah berakhir.
Menteri Keuangan AS, Jannet Yellen, memberikan pendapatnya tentang apa yang disebut "de-dolarisasi" selama sidang kongres pada Selasa (13/6), menyatakan bahwa saat ini tidak ada mata uang yang dapat menggantikan greenback.
Dikutip dari Money Wise, sementara sanksi AS dan permainan kebijakan luar negeri telah mengilhami reaksi dari Tiongkok, Rusia dan negara-negara terkemuka lainnya untuk melengserkan dolar, Yellen tetap bersikukuh.
"Tidak akan mudah bagi negara mana pun untuk menemukan cara menyiasati dolar," katanya.
Namun, dia memperingatkan bahwa perihal dolar dari cadangan global dapat terus menurun karena negara-negara ingin "berdiversifikasi."
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Komentar
()Muat lainnya