Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Mary Mara

Meninggal Dunia Akibat Tenggelam Saat Berenang di Sungai

Foto : Antara/FoxNews

Mary Mara

A   A   A   Pengaturan Font

Aktris Mary Mara yang dikenal lewat perannya dalam serial ER, meninggal pada Minggu (26/6) akibat tenggelam di Sungai St Lawrence di New York, Amerika Serikat, pada Minggu waktu setempat.

Dia meninggal dalam usia 61 tahun dan diduga tenggelam saat sedang berenang di sungai itu.

Dikutip dari Washington Post pada Rabu (29/6), manajer Mary Mara, Craig Dorfman, mengkonfirmasi kabar duka itu kepada Washington Post, Selasa (28/6) waktu setempat.

"Mary adalah salah satu aktris terbaik yang pernah saya temui," kata Dorfman. "Dia akan dirindukan," imbuh dia.

Juru bicara keluarga mengatakan kepada Deadline bahwa Mara sedang tinggal di rumah musim panas milik saudarinya, Martha Mara, yang berlokasi dekat Sungai StLawrence, yang membatasi Amerika Serikat dan Kanada.

Mara dikenal lewat perannya sebagai pasien Loretta Sweet dalam serial ER, juga peran utama di Nash Bridges.

Aktris kelahiran Syracuse pada 21 September 1960 ini belajar di San Francisco State University dan Yale sebelum mulai berakting. Baru-baru ini Mara tampil di film Break Even yang tayang pada 2020. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top