Mengharukan, Seorang Supir Ojek Online Mendapatkan Sesuatu dari Pegawai Restoran
Foto: IstimewaSemenjak hadirnya transportasi online, ojek online menjadi transportasi paling banyak diminati semua kalangan, tidak terkecuali milenial dan orang tua.
Dengan hadirnya ojek online ini masyarakat lebih banyak menggunakan jasa transportasi online untuk berpergian dan membeli makanan.
Baru-baru ini sebuah video yang diunggah oleh akun @undercover.id pada 12 Juli 2021 menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut terlihat seorang sopir ojek online yang mendapatkan hal tak terduga dari pemilik/pelayan restoran.
View this post on Instagram
Dalam video terlihat seorang driver sedang menggunakan jas hujan yang hendak mengambil pesanan di sebuah restoran dan mengambil pesanan dimeja kasir.
Setelah pesanan diambil, ia bergegas pergi dari restoran tersebut. Baru jalan sedikit, ia langsung dipanggil kembali oleh kasir restoran.
"Eh mohon ditunggu sebentar bapak," sapa pegawai restoran tersebut ke sopir ojek online
Mendengar dipanggil oleh kasir, dirinya langsung berbalik dan menghampirinya. Tak disangka-sangka, ternyata pegawai restoran menawarkan menu gratis untuk supir tersebut.
"Mungkin ada yang bisa kita bantu untuk membuat bapak senang hari ini," ujar pegawai restoran.
"Bapak boleh pesen menu untuk keluarga," sambungnya.
Mendengar hal tersebut membuat driver ojek online tersebut kaget dan langsung menanyakan harga menu yang ada di restoran tersebut. Pegawai restoran langsung memberitahu, jika menu yang ditawarkannya gratis.
"Enggak bapak ini gratis dari kita. Buat bapak seneng hari ini," ujar sang pegawai.
Mendengar hal itu, driver ojek online pun langsung menanyakan pilihan menu untuk anak-anak.
"Kalau buat anak apa?" ujar sopir ojek online.
Kemudian, pegawai restoran menawarkan menu donat atau burger untuk diberikan kepada anak. Tanpa pikir panjang, driver ojek online mengangguk dan mengiyakannya.
Terlihat pada video tersebut driver ojek online merasa senang, karena ada menu yang bisa dibawa pulang untuk anaknya.
Momen mengharukan itu pun berhasil mencuri perhatian warganet hingga menjadi viral di media sosial, tak sedikit yang memberikan komentar mengharukan.
"Nonton gini aja nangis ???? huhuhuhu, sehat selalu Bapak ???????? sehat selalu orang baik ????????," tulis warganet
"Hal baik akan mendatangkan hal baik lainnya sekecil apapun itu. Maka mulailah berbuat baik, buat dunia ini lebih baik," tulis netizen lainnya
"Terimakasih orang2 baik.. Alhamdulillah!" tulis warganet lainnya
Berita Trending
- 1 Selama 2023-2024, ASDP Kumpulkan 1,72 Ton Sampah Plastik
- 2 Kemenperin Desak Produsen Otomotif Tiongkok di Indonesia Tingkatkan Penggunaan Komponen Lokal
- 3 Jepang Siap Dukung Upaya RI Wujudkan Swasembada Energi
- 4 Irena Sebut Transisi Energi Indonesia Tuai Perhatian Khusus
- 5 Perkuat Kolaborasi, PM Jepang Dukung Indonesia untuk Jadi Anggota Penuh OECD
Berita Terkini
- 6 Obat Herbal untuk Menurunkan Asam Lambung
- 5 Cara Ampuh Atasi Sakit Punggung dengan Obat Herbal yang Terbukti Efektif
- Tingkatkan Daya Saing, Kemenperin Perkuat Kolaborasi Hulu-Hilir Kakao
- Dihadapan Lulusan Poltekpel Banten, Ini Pesan Kepala BPSDMP
- Trump Umumkan Badan Pengumpul Pendapatan Luar Negeri