Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengejutkan! Sebabkan Virus DBD hingga Chikungunya, Ini Sebenarnya Cara Nyamuk Memilih Manusia Sebagai Mangsa

Foto : britannica.com

Ilustrasi nyamuk pembawa virus dan parasit mematikan.

A   A   A   Pengaturan Font

Nyamuk merupakan hewan yang paling mematikan bagi manusia. Tak hanya mengganggu dan sebabkan gatal, nyamuk turut mentransmisi berbagai virus dan penyakit lewat aktivitas menghisap darah. Sebut saja virus demam berdarah, Zika, hingga Chikungunya yang menyebabkan kematian jutaan orang.

Seperti yang kita tahu, sumber energi nyamuk berasal dari darah yang dihisap dari tubuh manusia. Dalam melancarkan aksinya, nyamuk mengembangkan mekanisme penargetan agar mereka bisa membedakan bau manusia dan hewan.

Mekanisme ini yang membuat tim peneliti dari Badan Ekologi, Biologi Evolusioner dan Ilmu Saraf penasaran. Sebenarnya apa yang dideteksi oleh nyamuk dari manusia dan bagaimana cara mendeteksinya?

Tentu, penelitian semacam ini bukan yang pertama di dunia. Dilansir dari IFL Science, bau manusia sebenarnya terdiri dari beragam senyawa yang berbeda. Uniknya, senyawa ini dimiliki juga oleh sebagian besar mamalia dengan rasio yang sedikit berbeda.

Anehnya, senyawa yang mirip dengan mamalia ini tidak disukai nyamuk. Tantangan inilah yang kemudian menjadi tujuan penelitian yang ditulis oleh Jessica Zung ini.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rizqa Fajria

Komentar

Komentar
()

Top