Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengapa Tak Banyak Mahasiswa Asing yang Mau Kuliah di Indonesia?

Foto : umm.ac.id

Mahasiswa asing di Universitas Muhammadiyah Malang.

A   A   A   Pengaturan Font

Jumlah mahasiswa asing di Indonesia, yang menjadi salah satu indikator dari internasionalisasi pendidikan tinggi, masih sedikit.

Rahmat Fadhli, The University of Melbourne

Internasionalisasi pendidikan tinggi di Indonesia tergolong kurang maksimal meski upaya ini penting untuk meningkatkan daya saing dan menciptakan lulusan yang dibutuhkan dunia global.

Jumlah mahasiswa asing di Indonesia, yang menjadi salah satu indikator dari internasionalisasi pendidikan tinggi, masih sedikit. Ini disebabkan oleh beberapa faktor, seperti terbatasnya informasi, minimnya ketersediaan beasiswa, rendahnya reputasi kampus, serta kendala bahasa, yang dihadapi oleh calon mahasiswa asing.

Potret mahasiswa asing di Indonesia dan Asia Tenggara

Meski belum ada data resmi dari pihak terkait seperti Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Direktorat Jenderal Imigrasi maupun Pangkalan Data Pendidikan Tinggi tentang jumlah pasti mahasiswa asing di Indonesia, data sekunder pada tahun 2021, menunjukkan bahwa terdapat 3.896 mahasiswa asing.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top