Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengapa Sebagian Orang Suka Berbuat Curang dalam Permainan?

Foto : BBC/Getty Images/Javier Hirschfeld
A   A   A   Pengaturan Font

Dua ilmuwan itu mengatakan bahwa tingginya tingkat penipuan dalam permainan menunjukkan kebutuhan untuk mendidik anak-anak tentang dampak dari tindakan mereka.

Namun lain halnya dalam gim dengan pemain tunggal. Di sini kecurangan dapat membuat pemain menjadi lebih baik, tanpa mengorbankan kesenangan pemain lain.

Saat bermain sendiri, berbuat curang dapat memperbaiki suasana hati, menghilangkan stres, dan memenuhi kebutuhan psikologis.

Consalvo menjelaskan beberapa alasannya. Pertama, kadang-kadang suatu permainan kurang sempurna. Sedikit cacat atau kesalahan kecil dapat membuat seorang pemain sulit untuk menang - dan itu tidak menyenangkan bagi siapa pun. Consalvo mengatakan ini adalah alasan kebanyakan orang berbuat curang.

Ia membandingkannya dengan membaca buku. Jika pembaca harus sepenuhnya memahami sebuah bab sebelum pindah ke yang berikutnya, sebagian orang mungkin akan kehilangan minat dan menutup buku itu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top