Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengagetkan Jokowi Dukung Kenaikan Harga Tiket Taman Nasional Komodo, Ini Alasannya

Foto : ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden

Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana selepas meresmikan penataan kawasan Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, Kamis (22/7/2022)

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyatakan mendukung kebijakan kenaikan harga tarif tiket masuk Taman Nasional Komodo menjadi Rp3,75 juta yang berlaku mulai 1 Agustus.

Jokowi menjelaskan, kenaikan harga tiket tersebut merupakan upaya pemerintah untuk menjaga kelestarian kawasan konservasi dan menjaga perekonomian agar tetap tumbuh lewat kedatangan para wisatawan. Saat ini tiket harga masuk ke taman nasional tersebut hanya dibanderol di Rp150.000.

Seperti dikutip dari VoA, Jokowi menuturkan bahwa di Labuan Bajo, Komodo ini tersebar di beberapa pulau, yakni Pulau Komodo, Pulau Padar dan Pulau Rinca. Setelah dilakukan pembicaraan, telah diputuskan bahwa wilayah konservasi akan bertempat di Pulau Komodo dan Pulau Padar.

"Yang untuk wisatawan diberikan Pulau Rinca sehingga ini kita benahi untuk wisatawan dan juga untuk komodonya. Komodo di Pulau Rinca, dan di Pulau Komodo itu juga komodonya sama, wajahnya juga sama. Jadi kalau mau lihat Komodo silakan di Pulau Rinca, di sini ada Komodo. Mengenai bayarnya berapa tetap. Tapi kalau mau misalkan "Pak saya pengen sekali lihat yang di Pulau Komodo" ya silahkan juga, tapi ada tarifnya yang berbeda," jelasnya.

Ia menilai kebijakan tersebut sudah tepat, sehingga tidak ada yang perlu dipersoalkan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top