Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Membanggakan, Dua Personel Polda Jambi Dapat Pin Emas Kapolri

Foto : ANTARA/HO-Polda Jambi

Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono memberikan penghargaan kepada personel Polda Jambi, Senin (7/8/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Jambi - Membanggakan, dua orang personel Kepolisian Daerah (Polda) Jambi menerima penghargaan pin emas dari Kapolri Jendral Pol Listyo Sigit Prabowo.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono di Jambi.

"Saya ucapkan selamat kepada rekan-rekan yang telah mendapatkan pin emas Kapolri, ini sesuatu yang membanggakan dan harus disyukuri karena telah mengalirkan kebanggaan di Polda Jambi," kata Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dalam keterangan resmi yang diterima di Jambi, Senin.

Selain dua personel tersebut, Polda Jambi juga memberikan penghargaan kepada personel berprestasi dalam Kejuaraan Judo Kapolri Cup dan Porprov Jambi 2023.

"Kita harus bercermin pada rekan-rekan yang mendapatkan pin emas Kapolri dan meraih prestasi di bidang olahraga, sehingga kita dapat memberikan yang terbaik untuk kesatuan ini," katanya.

Kapolda juga berpesan kepada para personel Polda Jambi untuk bersama-sama dengan tekat berbuat yang terbaik bagi institusi dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Sementara itu Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto mengatakan sebanyak 19 personel yang meraih penghargaan yakni dua personel Biro SDM Polda Jambi meraih Pin Emas Kapolri.

Kedua personel Polda Jambi yang mendapatkan Pin Emas Kapolri yaitu Kompol A Roni Candra Biro SDM dan AKP Purwanto Ditbinmas.

Sementara itu yang meraih penghargaan dan piagam Kapolda Jambi yakni tiga personel Satrimob, dua personel Ditlantas Polda Jambi, 9 sembilan personel Ditsamapta Polda Jambi, tiga personel Samapta Polres jajaran, dan satu personel Satlantas Polres Tanjung Jabung Timur, serta satu pelatih Judo Polda Jambi.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top