Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Wisata Yogyakarta

Melihat Gua Pengintaian Kapal Sekutu

Foto : antara/ Hendra Nurdiyansyah

Gua Jepang Pundong.

A   A   A   Pengaturan Font

Lokasi yang sekarang menjadi situs Gua Jepang Pundong dipilih Jepang sebagai lokasi pengintaian sekut selama masa penjajahannya Jepang yang berlangsung antara 1942 hingga 1945. Gua pertahanan ini menjadi tempat memantau armada sekutu yang berlayar di pantai selatan Jawa.

Kini setelah era kemerdekaan, Gua Jepang Pundong menawarkan wisata sejarah sekaligus alam. Karena di sini pengunjung dapat melihat langsung bangunan bernilai sejarah sekaligus dengan keindahan panorama laut Pantai Selatan Bantul.

Situs Gua Jepang menempati lahan seluas kurang lebih 12 hektare dengan ketinggian antara 400-500 MDPL. Secara keseluruhan, terdapat 20 gua yang saling terhubung dengan fungsi yang berbeda-beda. Ada yang dilengkapi dengan menara pengintai, ruang pertemuan hingga dapur.

Sebanyak 16 buah dari Gua Jepang Nomor 2 hingga nomor 17 berada di Dusun Ngreco dan Poyahan Desa Seloharjo, Kabupaten Bantul. Sedangkan empat buah lainnya yaitu Gua Jepang Nomor 1, 18, 19 KR, dan 20 tersebar beberapa lokasi di Kecamatan Purwosari, Kabupaten Gunungkidul.

Untuk penamaan 19KR karena gua ini dibangun di atas tanah milik sebuah media koran harian yang ada sejak era kemerdekaan hingga sampai saat ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top