Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Masyarakat Diimbau Tak Terpancing dengan Insiden Penembakan Kantor MUI Jakpus

Foto : antarafoto

Kantor MUI Jakarta Pusat

A   A   A   Pengaturan Font

Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengimbau masyarakat untuk tidak terpancing dengan adanya insiden penembakan Kantor MUI, Jakarta Pusat, pada Selasa (2/5) siang.

JAKARTA - Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengimbau masyarakat untuk tidak terpancing dengan adanya insiden penembakan Kantor MUI, Jakarta Pusat, pada Selasa (2/5) siang. ???

"Mengimbau kepada masyarakat agar tidak terpancing dengan insiden penembakan tersebut," ujar Sekretaris Jenderal MUI Amirsyah Tambunan saat dikonfirmasi.

Sebelumnya, insiden penembakan terjadi di Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, pada Selasa siang.

Dari informasi yang dihimpun, penembakan oleh orang tak dikenal diduga menggunakan airsoftgun. Kaca menuju pintu masuk kantor MUI pecah.

Amirsyah mengatakan akibat insiden tersebut dua orang pegawai yang merupakan petugas keamanan internal (security) mengalami luka-luka.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top