Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Mudik Lebaran I Kemenkes Waspadai Peningkatan Penyakit Menular

Masyarakat Diimbau Mudik dengan Transportasi Massal

Foto : ANTARA/Harianto/aa.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah) memberi keterangan usai membuka posko pusat angkutan Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah di Jakarta, Rabu (3/4/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Menhub mengimbau masyarakat untuk menggunakan transportasi massal saat mudik Lebaran tahun ini untuk mencegah kecelakaan lalu lintas.

Menhub mengimbau masyarakat untuk menggunakan transportasi massal saat mudik Lebaran tahun ini untuk mencegah kecelakaan lalu lintas.

JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengimbau masyarakat yang akan mudik ke kampung halaman selama libur Lebaran Idul Fitri 2024 M/1445 Hijriah agar menggunakan kendaraan transportasi massal.

"Secara khusus saya ingin menyampaikan bahwa seyogyanya lakukan mudik dengan angkutan massal," kata Menhub seusai membuka Pos Koordinasi (Posko) Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2024 di Jakarta, Rabu (3/4).

Budi mengajak masyarakat agar tidak menggunakan kendaraan pribadi apalagi sepeda motor ketika mudik ataupun balik saat libur Lebaran, demi mencegah kecelakaan lalu lintas di saat perjalanan jarak jauh. "Mobil pribadi, apalagi motor, saya kira tidak digunakan terutama motor karena kecelakaan banyak 70 persen karena motor dan kita menyediakan fasilitas mudik gratis," ucap Budi.

Menhub Budi mengatakan pergerakan masyarakat dalam skala besar pada waktu mudik di saat bersamaan harus diantisipasi dengan penyediaan sarana dan prasarana yang andal di semua sektor.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top