Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kesetaraan Hak -- Perlu Ruang Seni Budaya untuk Kaum Disabilitas

Masih Banyak Tempat Tidak Ramah Difabel

Foto : ANTARA/Lifia Mawaddah Putri.

Penjabat Gubernur Heru Budi Hartono saat dijumpai di Festival Seni Budaya Bagi Disabilitas Tingkat Provinsi DKI Jakarta yang bertempat di Gedung Kesenian Jakarta, Rabu (7/8).

A   A   A   Pengaturan Font

Gedung Kesenian Jakarta harus dimanfaatkan untuk meningkatkan seni dan budaya bagi kaum disabilitas.

JAKARTA - Di Jakarta ini masih banyak lokasi yang belum ramah difabel. "Meski begitu, Pemprov Jakarta secara bertahap terus berupaya memberikan kenyamanan warga disabilitas," janji Penjabat Gubernur Jakarta, Heru Budi Hartono.

Dia mengatakan ini saat membuka Festival Seni Budaya bagi Disabilitas Tingkat Provinsi Jakarta 2024, Rabu (7/8). Festival sebagai salah satu wadah untuk bercengkerama dan berinovasi warga disabilitas.

"Masih banyak tempat yang belum lengkap untuk difabel. Ini harus dilakukan secara berkesinambungan. Tidak bisa hanya zaman saya," ujar Heru. Dalam acara tersebut, berbagai tarian daerah dipersembahkan oleh anak-anak disabilitas seperti Tari Saman dari Aceh. Selain itu, juga ada peragaan busana.

Terkait kegiatan tersebut, Pemerintah Kota Jakarta Pusat menekankan pentingnya ruang seni dan budaya bagi penyandang disabilitas. Ini sebagai upaya menjunjung tinggi kesetaraan aktivitas dan kreativitas.

"Kita memang menjunjung tinggi kesetaraan. Maka, kita memberikan ruang yang sebebas-bebasnya untuk kaum disabilitas. Hak mereka sama seperti layaknya yang lain memiliki lingkungan sosial yang kondusif," tambah Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma, di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Pasar Baru, Jakarta.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top