Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mantap! Beri Ruang Berekspresi, Ekonomi Kreatif Jadi Tonggak Kekuatan Baru di Kota Medan

Foto : Dok. Pemkot Medan

Wali Kota Medan Bobby Nasution

A   A   A   Pengaturan Font

Wali Kota Medan, Bobby Nasution terus mengembangkan pergerakan komunitas kreatif di Kota Medan. Adapun salah satu cara yang dilakukan dengan membuka dan memberikan ruang seluas-luasnya bagi anak-anak muda komunitas kreatif di Kota Medan untuk mengekspresikan inovasi dan kreativitas mereka, salah satunya bagi pegiat seni mural.

Bobby memberikan ruang bagi pegiat mural untuk mengekspresikan karya mereka di mobil dinas miliknya. Ini menjadi wujud dukungan Bobby terhadap komunitas kreatif Kota Medan agar lebih bersemangat dalam berkarya.

"Ini sebagai bentuk penghargaan kita pada kreatifitas anak-anak muda Kota Medan. Melalui ini, kita berharap ekonomi kreatif (ekraf) bisa bangkit, maju dan berkembang guna mendongkrak perekonomian di Kota Medan sekaligus memberi dampak positif bagi masyarakat," kata Bobby, dikutip Jumat (12/8).

Ia juga ingin komunitas mural tidak hanya berkembang di Kota Medan saja, melainkan juga di luar Provinsi Sumatera Utara (Sumut). Dalam pembukaan turnamen Bonas Cup 2022 di Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara beberapa waktu lalu, Bobby membawa penggiat mural. Dinding Stadion Binaraga pun dimural, salah satunya menggambarkan wajah Wali Kota Medan tersebut.

Selain itu, Bobby juga membawa pemural yang telah menjadi binaannya itu mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XV Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) 2022 di Kota Padang. Kembali, penggiat mural dari komunitas Mural Medan dan Street Art Space mewarnai salah satu sudut dinding gedung di kawasan wisata Kota Tua Padang.

Goresan pemural muda Medan ini turut menuai pujian dan menjadi inspirasi bagi kepala daerah lainnya. Bahkan, sejumlah kepala daerah memberikan orderan agar mobil dinas mereka juga dimural.

Founder Mural Medan Fedrico Purba mengatakan, pihaknya merasa didukung langsung Bobby Nasution. Menurutnya, selama ini belum pernah ada support yang luar biasa dilakukan para Wali Kota Medan itu.

"Kami belum pernah merasakan disupport langsung seperti dilakukan Pak Bobby ini. Dengan mengajak kami ke kota lain untuk membuat mural jelas menjadi inspirasi bagi kepala daerah lain. Pengaruhnya jelas sangat besar bagi kami. Untuk itu kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Wali," ujar Fedrico.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top