Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Peningkatan Kesejahteraan

Manfaatkan Program Bank Mikro Nelayan

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta para nelayan agar memanfaatkan program bank mikro nelayan. Sebab, keberadaan bank mikro ini disiapkan khusus untuk modal kerja dan modal investasi bagi nelayan.

"Sejauh ini yang sudah tersalur baru Rp 132 miliar, sementara targetnya Rp 975 miliar jadi masih jauh sekali," kata Presiden saat memberikan sambutan dalam acara Silaturahmi dengan Perwakilan Nelayan seluruh Indonesia di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/1).

Meski begitu, Presiden tetap mewanti-wanti kepada para nelayan agar uang yang dipinjam harus digunakan yang produktif. "Kalau pimjam misalnya Rp 300 juta, yang Rp 150 juta jangan untuk beli mobil atau Rp 15 juta untuk beli motor untuk gagah-gagahan," ucap Presiden.

Kalau itu yang terjadi, lanjut Presiden selama 6 bulan aja sudah selesai dan tidak bisa menyicil di bank. "6 bulan gagah selanjutnya engga bisa nyicil bank ya tarik. Hati-hati yang namanya pinjam ya ada konsekuensi untuk angsur dan cicil," jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Presiden juga menyinggung soal asuransi bagi nelayan. Sebab itu, dirinya memerintahkan agar hal ini ditingkatkan."Saya sudah perintahkan untuk ditingkatkan. Tambah terus agar yang dapat asuransi semakin banyak. Bapak, ibu bekerja ini ditengah risiko apalagi cuaca tak bisa diprediksi," kata Presiden.

Tidak hanya nelayan, Presiden juga para petambak juga melakukan hal yang sama.

Sebelumnya, perwakilan nelayan, Iin Rohimin mengatakan bahwa yang hadir dalam kesempatan ini kurang lebih sekitar 300 orang. Mereka terdiri dari para pembudidaya ikan, pengolah ikan, pedagang ikan, pembuat jaring ikan serta perwakilan perempuan nelayan.

"Sebetulnya kehadiran nelayan bisa banyak, namun ada kendala cuaca di pulau-pulau kecil," kata Iin saat memberikan sambutan.

Selain itu, lanjut dia para nelayan juga banyak yang tidak memiliki baju batik hingga sepatu sehingga banyak yang meminjam tetangga dan anak sekolah. "Jadi, maaf kalau Paspampres banyak yang menyita mohon diloloskan saja. Karena memang tidak mengerti," ucap Iin bercerita.

Perizinan dan Sertifikat

Ia lalu mengucapkan rasa terima kasih sudah atas berbagai dukungan baik berupa kebijakan atau program dalam meningkatkan kesejahteraan nelayan dan pembudiaya ikan. Salah satunya yang disampaikan Presiden yakni bank mikro nelayan dan asuransi nelayan.

"Soal kesejahteraan dan pembudidayaan ikan satu hal yang perlu didorong adalah soal perizinan dan sertifikat tanah di sekitar pesisir dan pulau-pulau kecil serta optimalisasi tempat pelelangan ikan," ucap Iin.

fdl/AR-3

Penulis : Muhamad Umar Fadloli

Komentar

Komentar
()

Top