Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penguatan Inovasi

Manfaatkan Cangkang Tiram Menjadi Bahan Alternatif Baterai

Foto : ANTARA/HO/UNIVERSITAS BRAWIJAYA/END

Tim FMIPA Universitas Brawijaya yang membuat inovasi dengan memanfaatkan limbah cangkang tiram sebagai bahan baku alternatif baterai.

A   A   A   Pengaturan Font

MALANG - Tim mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Brawijaya (UB) memanfaatkan limbah cangkang tiram sebagai bahan baterai kendaraan listrik yang diberi nama Crossta Baterry.

Seperti dikutip dari Antara, tim mahasiswa Fakultas MIPA tersebut beranggotakan Ahmad Multazam Abdan, Ahmad Syarwani, Izza Lailatul Kasanah, Zainurrohman Prastomo, Uray Keisya Ranaputri, dan dibimbing oleh Prof Akhmad Sabarudin.

Ketua tim, Ahmad Multazam, di Malang, Jawa Timur, Senin (23/10), mengemukakan baterai yang beredar dan digunakan saat ini, misalnya baterai lithium atau baterai Nickel-Metal Hydride (Ni-MH), tidak banyak ditemukan di bumi serta membutuhkan biaya yang tinggi untuk memanfaatkannya.

"Selain itu, Indonesia juga harus mengimpor unsur-unsur baterai tersebut dari Tiongkok yang membuat biaya produksinya semakin membengkak," ujarnya.

Kondisi itu yang melatarbelakangi timnya melakukan riset terhadap kandungan kalsium oksida yang ada pada cangkang tiram sebagai bahan baku baterai, yang merupakan salah satu sumber energi masa depan dan banyak digunakan sebagai sumber energi kendaraan listrik.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top