Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"Managed Services" Atasi Problem Implementasi Kota Pintar

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Pelanggan juga tidak perlu pusing melakukan implementasi, mengelola aplikasi maupun monitoring operasional day-to-day mengingat proses ini cukup kompleks. Kami memiliki tim ahli khusus yang dapat mengambil alih tugas tersebut sehingga pelanggan dapat fokus meraih goal dari project smart city mereka serta melakukan hal strategis lainnya," ujar Lugas.

GIRC merupakan solusi smart city berbasis Intelligent Operations Center (IOC) milik IBM yang diluncurkan oleh BPT pada awal 2015 untuk membantu pemerintah daerah dalam mengelola wilayah dan memonitor performa seluruh aparat. Yakni agar dapat memberikan pelayanan lebih baik terhadap warga.

Solusi ini memadukan perangkat Emergency Management, sensor, CCTV dan video analytics yang memungkinkan penerimaan informasi dan data serta pengambilan tindakan secara real time terhadap keadaan darurat.

Melalui solusi ini, pemerintah dapat menyelesaikan permasalahan di satu kota, berinteraksi dengan warga, meningkatkan responsivitas terhadap keluhan warga, dan memantau kinerja aparat.

BPT yang mempelopori layanan managed services untuk solusi smart city ini menyediakan produk lengkap mencakup hardware dan software berikut layanan implementasi sampai purna jual kepada pelanggan.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top