Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Penguatan Inovasi

Luhut Tegaskan Pentingnya Teknologi dalam Mengelola Sumber Daya Air

Foto : ISTIMEWA

Menko Kema­ritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan

A   A   A   Pengaturan Font

Data menunjukkan bahwa selama tiga tahun terakhir ini terjadi tren penurunan ketahanan pangan global. Walau begitu, Indonesia mengalami peningkatan ketahanan pangan dari 59,2 poin pada tahun 2021 menjadi 60,2 pada tahun 2022, atau termasuk ke dalam kriteria moderat.

Persediaan Pangan

Selain itu, persediaan pangan di Tanah Air, khususnya padi selama tiga tahun terakhir surplus 10,2 juta ton. Adanya peningkatan ini perlu dijaga melalui pengelolaan SDA yang menyeluruh, terpadu, dan berkelanjutan.

Lebih lanjut, dalam sidang pleno itu akan disepakati dan disahkan empat rekomendasi isu strategis dan rencana kerja dewan, yaitu Rekomendasi Pelestarian Hutan dan Perlindungan Sumber Air; Rekomendasi Rasionalisasi Pemanfaatan Air untuk Pertanian Tanaman Pangan Beririgasi; Rekomendasi Tinjauan Peran Lubang Biopori dan Sumur Resapan untuk Mitigasi Genangan; dan Rekomendasi Pengelolaan Terpadu Air Permukaan dan Air Tanah, serta Rencana Kerja Dewan SDA Nasional Tahun 2023.

"Seluruh rekomendasi ini sudah dibahas antar-anggota dewan baik dari unsur pemerintah dan non-pemerintah secara matang. Oleh karena itu, pada sidang ini saya harap kita bisa sepakati dan menetapkan semua hal itu," tegasnya.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top