Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Luhut Tandatangani MoU Kerjasama Energi Terbarukan dengan Singapura

Foto : ANTARA/Kemenko Kemaritiman dan Investasi

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menandatangani nota kesepahaman (MoU) bilateral dengan Senior Minister Singapura yang juga Menteri Koordinator Keamanan Nasional Teo Chee Hean terkait kerja sama energi terbarukan di Retret Pemimpin Indonesia-Singapura di Singapura, Kamis (16/3/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

"Pengembangan fasilitas tersebut diharapkan dapat mendukung pembangunan Koridor Hijau di Kepulauan Riau dan kawasan potensial lainnya di Indonesia," imbuh Luhut.

Kedua negara juga akan mempromosikan investasi untuk menarik industri yang menggunakan energi terbarukan ke koridor hijau di Indonesia termasuk hub industri, kawasan industri dan kota-kota kecil.

Indonesia dan Singapura juga akan bekerjasama untuk memfasilitasi pengaturan komersial dan pengembangan kerangka dan transmisi infrastruktur untuk memungkinkan perdagangan listrik antarnegara antara Indonesia dan Singapura yang akan mendorong arus modal ke Indonesia.

Pemerintah Indonesia dan Singapura saat ini tengah mengkaji proposal komersial yang potensial memenuhi persyaratan kedua negara.

Proposal akan dipilih dan diumumkan pada waktunya. Kedua pemerintah tetap membuka diri untuk menerima proposal komersial baru yang bisa memenuhi kebutuhan bersama.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top