Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Liverpool Tanding Ulang Lawan Wolverhampton

Foto : ISTIMEWA

Piala FA

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh Wolverhampton dalam duel putaran ketiga Piala FA di Anfield pada Minggu dini hari WIB.

Wolves unggul lebih dahulu lewat gol Goncalo Guedes sebelum Liverpool membalikkan keunggulan melalui gol Darwin Nunez dan Mohamed Salah. Tim tamu kemudian kembali menyamakan kedudukan berkat gol Hwang Hee-chan pada menit ke-66.

Hasil imbang ini membuat kedua tim menjalani pertandingan ulang di kandang Wolves, Molineux Stadium untuk menentukan tim mana yang bakal melaju ke putaran Piala FA 2022-2023 selanjutnya.

The Reds langsung mendapat peluang pada menit ke-4 melalui tendangan bebas. Namun, sepakan keras Mohamed Salah masih melambung tipis di atas mistar gawang Wolves.

Pemain anyar Liverpool, Cody Gakpo mengancam Wolves semenit kemudian. Pemain timnas Belanda itu melepaskan tendangan mendatar ke tengah, tetapi masih bisa diselamatkan kiper Matija Sarkic.

Wolves unggul lebih dahulu pada menit ke-26. Goncalo Guedes membawa Wolves memimpin 1-0 setelah merebut bola dari kiper Alisson Backer.

Liverpool mencoba membalas gol tersebut dengan meningkatkan intensitas serangan. Namun, mereka masih belum bisa mencetak gol penyeimbang.

Liverpool baru bisa mencetak gol pada menit ke-40. Sebuah umpan dari Trent Alexander-Arnold berhasil disambar dengan sontekan Darwin Nunez. Skor berubah 1-1 sampai turun minum.

Tim tuan rumah bisa membalikkan keadaan pada menit ke-52. Gakpo lolos dari kawalan di lini tengah dan mengirim operan untuk Salah. Penyerang asal Mesir itu kemudian melepaskan tendangan voli dengan kaki kirinya untuk menjebol gawang Matija Sarkic.

Keunggulan Liverpool hanya bertahan sampai menit ke-66 setelah Hwang Hee-chan menyamakan kedudukan. Liverpool 2-2 Wolves.

Wolves sempat kembali memimpin pada menit ke-80 lewat Toti Gomes. Hakim garis menganulir gol tersebut karena berbau offside dan VAR mempertegas keputusan tersebut.

Tidak ada gol tambahan lagi di sisa waktu. Liverpool vs Wolverhampton Wanderers berakhir imbang 2-2 di Anfield.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top