Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PORTOFOLIO

Lippo Cikarang Gelar Festival Sakura Matsuri

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Guna mempererat hubungan Indonesia- Jepang, PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) mengadakan Festival Budaya Sakura Matsuri ke-7 yang didukung oleh Komunitas Alumni Jepang di Indonesia (KAJI), Keduataan Besar Jepang di Indonesia, serta Pemerintah Daerah (Pemda) setempat. Acara berlangsung dua hari berturut-turut pada 7 dan 8 April 2018 di Citywalk, Lippo Cikarang.

Chief Executive Officer Lippo Cikarang, Toto Bartholomeus, mengatakan Festival Sakura Matsuri merupakan festival tahunan yang digelar untuk menikmati keindahan bunga sakura. Suasana yang sama dihadirkan melalui Sakura Matsuri 2018 di Citywalk. Pemilihan lokasi dikarenakan berada pada kawasan tempat tinggal masyarakat Jepang di Cikarang.

"Festival Sakura Matsuri 2018 bertujuan mewadahi masyarakat Jepang di Lippo Cikarang dengan berbagai festival budaya antarnegara," ujar dia, baru-baru ini. Festival Sakura Matsuri tahun ini bertepatan dengan peringatan 60 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Jepang, yang sekaligus diangkat sebagai tema acara.

Dalam Festival Sakura Matsuri 2018 dimeriahkan oleh Soran Bushi, Bon Dori, Cosplay, Coswalk, Mr & Mrs Sakura, Tari Daerah, Tari Sakura, AKI20, Kazu, Japanese Band, Japanese Idol, Yoshimoto Comedian, Hiroaki Kato, Snowdrop, Ren-Ai, Cikarang Keion Club, Jakarta Keion Club, Omikishi, Sisingaan, dan J-Rocks sebagai special guest star. Acara juga akan dimeriahkan oleh kegiatan flash mob, food festival, food trucks, bazaar, dan taiko.


Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top