Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lestarikan Budaya Banten, KSP Rebranding Resto Banten Bistro Jadi The Kaibon

Foto : istimewa

PT KSP melakukan rebranding Resto Banten Bistro menjadi The Kaibon.

A   A   A   Pengaturan Font

Di samping itu, kata Purwono, rebranding dan renovasi resto ini selaras dengan kebijakan pembentukan Subholding KS Group. Diharapkan, KSP sebagai anak Perusahaan sub holding KSI semakin tumbuh dan berkembang dengan pertumbuhan industri khususnya di Cilegon.

Sementara General Manager The Royale Krakatau Hotel Rury Ilham mengatakan, The Kaibon bukan sekadar restoran tapi perayaan rasa kasih dan kehangatan yang dirasakan saat duduk di sekitar meja bersama keluarga dan teman-teman. Kata Rury, The Kaibon adalah tempat di mana rasa kebersamaan dan keramahtamahan berpadu dengan cita rasa makanan yang luar biasa.

"Rebranding menjadi The Kaibon ini juga sekaligus memperkenalkan budaya Banten lebih luas lagi, serta menu-menu andalan yang akan ditawarkan yang menjadi kebanggaan Kota Cilegon, beberapa diantaranya menu spesial yang terinspirasi dari kekayaan kuliner Banten, dengan bahan-bahan lokal yang berkualitas," jelasnya.

Rury menambahkan, PT Krakatau Sarana Properti optimistis The Kaibon bisa diterima pasar. Optimisme itu mengacu kepada semakin positifnya pertumbuhan industri makanan dan minuman secara nasional pada tahun ini. Apalagi letaknya yang dekat dengan Kawasan Industri Cilegon menjadikan salah satu penunjang fasilitas tempat makan yang mumpuni dan potensial untuk menjaring para calon tamu dan pelanggan setianya.

Industri makanan dan minuman atau food and beverage (F&B) berkontribusi penting dalam perekonomian secara nasional di luar non-migas. Pada kuartal pertama 2023, industri ini tumbuh di angka 5,35 persen secara nasional.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top