Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lestari: Keakuratan Data Kependudukan Penting untuk Akselerasi Pembangunan

Foto : mpr.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Lestari, kondisi beragamnya data yang ada saat ini harus diakhiri dan segera diwujudkan satu data kependudukan yang akurat, melalui berbagai upaya pemutakhiran data. Ia pun menilai satu data kependudukan yang akurat merupakan bagian dari faktor pendorong proses percepatan pembangunan di sejumlah bidang, apalagi dalam hal pengentasan kemiskinan dan pemberdayaan penyandang disabilitas di tanah air.

Sejumlah sektor, kata Lestari, membutuhkan ketepatan sasaran pembangunan dalam upaya mempercepat prosesnya, termasuk proses pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang fokus pembangunannya adalah manusia dengan beragam kondisinya.

"Seiring berjalannya waktu dan berkembangnya jumlah penduduk, upaya pemutakhiran data kependudukan harus konsisten dilakukan secara periodik agar ketepatan sasaran pembangunan dapat terus ditingkatkan," pungkas dia. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top