
LeBron James Kembali ke LA untuk Pemulihan Cedera
Pemain Los Angeles Lakers LeBron James #23 jongkok setelah berbenturan dengan pemain Boston Celtics pada pertandingan NBA di Boston, Massachusetts, 8 Maret 2025.
Foto: ANTARA/Getty Images via AFP/ELSAJAKARTA - Bintang Los Angeles Lakers, LeBron James, kembali ke Los Angeles untuk melanjutkan pemulihan cedera otot selangkangan kiri yang ia alami, namun belum dipastikan bisa kembali ke lapangan dalam waktu dekat.
Mengutip laman NBA, Kamis (13/3), James menunjukkan perkembangan positif dalam pemulihannya, tetapi diperkirakan masih harus menepi selama satu hingga dua pekan ke depan.
Cedera tersebut dialami James saat Lakers menghadapi Boston Celtics pada akhir pekan lalu, di mana ia terpaksa keluar di kuarter keempat. Absennya James berimbas pada performa Lakers yang kemudian kalah dalam pertandingan tersebut serta mengalami kekalahan kedua saat menghadapi Brooklyn Nets pada Selasa (11/3).
Lakers saat ini masih menjalani perjalanan tandang empat pertandingan dan telah mencatat rekor 0-2 (0 menang, 2 kalah) sejauh ini. Mereka dijadwalkan menghadapi Milwaukee Bucks pada Jumat dan Denver Nuggets pada Sabtu dalam laga dua hari berturut-turut.
Selain James, Lakers juga dipastikan kehilangan Jaxson Hayes (memar lutut kanan) dan Rui Hachimura (tendinopati patela kiri) dalam laga melawan Bucks. Sementara itu, Dorian Finney-Smith (cedera pergelangan kaki) telah dinyatakan siap bermain.
Absennya James berdampak pada performa tim yang sedang menanjak semenjak kedatangan Luka Doncic, di mana mantan pemain Dallas Mavericks tersebut berkontribusi besar dalam memberikan umpan-umpan matang pada LeBron.
Permainan LeBron James juga meningkat drastis sejak kedatangan Doncic. Dengan rekor kekalahan dalam dua laga tandang terakhir, tim asuhan JJ Redick harus menemukan cara untuk tetap kompetitif tanpa kehadiran sang megabintang. Ant/I-1
Berita Trending
- 1 Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap Interpol
- 2 Didakwa Lakukan Kejahatan Kemanusiaan, Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap
- 3 Luar Biasa, Perusahaan Otomotif Vietnam, VinFast, Akan Bangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum hingga 100.000 Titik di Indonesia
- 4 KAI Daop 6 Menggandeng Kejaksaan untuk Menyelamatkan Aset Negara di Sleman
- 5 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
Berita Terkini
-
Duet Bersama Istri, Denny Caknan Rilis Lagu Sinarengan Tentang Rumah dan Cinta yang Tak Lekang Waktu
-
Gubernur Jabar Berharap BPK Ikut Mengaudit Alih Fungsi Lahan di Jawa Barat
-
Ini Dia yang Dicari! KAI Beri Keringanan Masyarakat Dapat Tiket dengan Harga Rp100 Ribuan
-
Diprediksi Musim Kemarau Mei 2025, BMKG Imbau Kewaspadaan Masyarakat
-
KPK Menetapkan Dirut BJB Yuddy Renaldi sebagai Tersangka Kasus Korupsi